Kini layananan video conference Google Meet sudah dapat dibuka via Gmail. Artinya, hanya dengan membuka email Gmail, pengguna sudah bisa langsung menggunakan Google Meet secara gratis.
Padahal sebelumnya fitur ini hanya tersedia untuk akun G Suite. Namun kini sudah bisa diakses melalui akun Gmail.
Kamu bisa langsung mengklik ikon integrasi Google Meet di Gmail untuk membuat video conference atau menjadi partisipan dalam pertemuan secara online, tanpa perlu mengunjungi website Google Meet.
Artinya, pengguna tidak perlu ke situs Google Meet lagi untuk melakukan video converence atau melakukan panggilan video secara online.
Cek juga: Alternatif Zoom, 13 Aplikasi Video Meeting Conference Terbaik
Adapun integrasi Google Meet via menu Gmail ini dapat digunakan untuk membuat ruang pertemuan secara gratis hingga 100 orang, tanpa batas waktu.
Tampaknya Google mulai serius untuk menyaingi dominasi konferensi video Zoom yang tengah populer sejak pandemic COVID-19 ini.
Seperti dilansir dari Okezone, Google mengklaim bahwa dengan penambahan menu Google Meet di akun Gmail ini telah menambah sekitar 3 juta pengguna baru setiap hari. Bahkan dikatakan telah melewati angka 100 juta peserta rapat per hari.
Lihat juga: Cara Hapus Akses Zoom dengan Akun Google Gmail di HP Android/iPhone
Namun demikian, penambahan menu Google Meet ke akun Gmail ini masih belum merata ke semua akun Gmail pengguna.
Pasalnya, beberapa akun Gmail masih menuggu giliran untuk terintegrasi dengan Google Meet.
Bagi akun Gmail yang belum kebagian penambahan menu Google Meet, harap bersabar. Cepat atau lambat akun Gmail kamu akan terintegrasi dengan Google Meet seperti yang lainnya.