Bagi pengguna aktif WA, cara membuat stiker WhatsApp dari foto sendiri patut kamu lakukan untuk belajar bikin sticker WA sendiri, biar WhatsApp-an bersama teman-teman menjadi semakin menarik. Baik itu melalui DM (direct messenger) maupn di grup WhatsApp.
Fitur sticker di WA ini memang sudah tersedia sejak update ke versi 2.18.329 pada ponsel Android dan versi 2.18.100 pada hp iPhone. Dengan berbagai pilihan sticker menarik, dan terus bertambah dengan berbagai sticker fresh lainnya ketika setiap kali melakukan update ke WhatsApp terbaru.
Namun demikian, bagi kamu yang kurang puas dengan tampilan sticker yang disediakan oleh pihak pengembang, kamu bisa bikin stiker WhatsApp sendiri menggunakan foto atau gambar wajah kamu sendiri.
Artinya, kamu bisa bikin langsung sticker WA dengan berbagai emosi (senyum, bahagia, sedih, nangis, dll) langsung dari smartphone Android kamu. Tertarik untuk membuat sticker WA dengan wajah sendiri? Berikut caranya.
Cara Membuat Stiker WhatsApp dari Foto Sendiri di HP Android
Daftar Isi
Simak dulu: Cara Mengganti Tanda Centang Biru di WhatsApp dengan Emoticon Lucu
Untuk membuat sticker WhatsApp menggunakan foto wajah sendiri, setidaknya kamu butuh 2 aplikasi (APK) sebagai alat bantu, yang bisa kamu install langsung di smartphone Android kamu. Apa saja itu dan bagaimana langkah-langkahnya? Simak berikut ini!
1. Siapkan foto selfie kamu dengan berbagai emosi. Mulai dari emosi tertawa, senyum, nangis, bahagia, terharu, merasa diberkati, emosi ditinggal mantan dan lain sebagainya.
2. Install aplikasi Background Eraser di Play Store. Aplikasi ini akan membuat transparant background foto selfie kamu tadi.
3. Jalankan aplikasi Background Eraser, lalu pilih foto selfie yang sudah kamu siapkan tadi untuk dihilangkan backgroundnya. Biar latar belakang foto kelihatan transparent. Minimal 3 foto.
4. Simpan foto selfie hasil editan dengan aplikasi tersebut menggunakan format PNG.
5.Jika setiap foto sudah di edit dengan aplikasi di atas, silahkan piindahkan foto selfie yang sudah di edit tersebut menjadi satu folder.
6. Selanjutnya, install aplikasi Personal Stickers for WhatsApp melalui Play Store.
7. Setelah proses instalasi selesai, buka aplikasi tersebut. Maka aplikasi ini akan secara otomatis mendeteksi foto selfie editan kamu tadi itu.
8. Langkah selanjutnya, tekan tombol Add, maka stiker WhatsApp dengan wajah kamu sendiri secara otomatis akan ditambahkan ke daftar sticker aplikasi WhatsApp kamu.
9. Selesai, selamat kamu sudah punya sticker WA sendiri dengan foto wajah kamu.
Tips WA lainnya: Cara Mengaktifkan Dark Mode di WhatsApp dengan dan Tanpa Aplikasi
Membuat Stiker WhatsApp Sendiri dengan Gambar Bergerak Animasi GIF (Format GIF)
Selain cara di atas, yang menggunakan sticker dengan format PNG, ternyata membuat sticker WhatsApp dengan aplikasi Personal stickers for WhatsApp juga mendukung format GIF. Yaitu salah satu format yang membuat gambar terlihat bergerak.
Untuk mengedit atau menggabungkan beberapa foto atau gambar menjadi format animasi GIF di smartphone Android, kamu bisa coba menggunakan aplikasi pada artikel Cara Membuat Animasi Bergerak di HP Android.
Baca juga: Cara Mudah Membuat File GIF dari Video di hp Android
Akhir Kata
Aplikasi-aplikasi tersebut sudah cukup mumpuni digunakan sebagai alat untuk membuat sticker WA dengan foto kita sendiri.
Setidaknya sticker WA kita nantinya akan terlihat eksklusif atau personal, karena hasil buatan kita sendiri bahkan menggunakan foto kita pula.
Bagaimana, mudah bukan? Demikian ulasan tentang cara membuat sticker WhatsApp pakai foto wajah sendiri dengan bantuan aplikasi tambahan langsung dibuat pada hp Android. Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Selanjutnya: Cara Menghapus Pesan WhatsApp yang Sudah Terkirim Lama