Cara download file dokumen di Course Hero ini dapat dilakukan dengan mudah, walau tanpa login atau membuat akun sekalipun. Persis seperti cara download file dokumen di Academia Edu gartis, cara download buku di Issuu, cara download file Scribd dan lain sebagainya.
Setidaknya terdapat dua cara yang dapat dilakukan untuk mengunduh file dokumen dari Coursehero.
Yaitu melalui webtolls Coursehero downloader dan menggunakan Course Hero downloader lewat ekstensi (extension) browser Google Chrome.
Apa itu Course Hero?
Daftar Isi
Melansir dari Wikipedia, Course Hero adalah salah satu situs teknologi Pendidikan dari Amerika, yang dapat dimanfaatkan oleh berbagai pelajar atau tenaga pendidik sebagai sumber media belajar secara gratis, dari dan untuk komunitas siswa dan pendidik.
Situs ini menjadi salah satu platform penyimpanan online dan berbagi file dokumen khusus materi pelajaran, essai, buku, penelitian dan berbagai sumber keilmuan lainnya dari seluruh dunia.
Simak dulu: Cara Download File di Google Classroom
Course Hero Downloader: Cara Download File Course Hero Gratis
Cara download file di Coursehero yang pertama adalah menggunakan webtools Course Hero Downloader. Berikut langkah-langkahnya:
Copy URL file dokumen dari Course Hero
- Langkah pertama, silahkan copy URL file dokumen dari berkas yang ingin kamu download dari Course Hero.
- Kamu bisa copy langung dari address bar di browser.
- Atau, silahkan login ke Coursehero terlebih dahulu, buka halaman yang ingin kamu download filenya. Kemudian klik ikon berbagi (share), pilih opsi Copy link.
Buka laman webtools Course Hero Downloader
- Buka tab baru di browser.
- Lalu masuk ke laman webtools Coursehero Downloader, klik disini.
Paste URL file pada kolom, lalu klik Get Link
- Kemudian paste URL file dokumen tadi pada kolom.
- Lalu klik tombol GET LINK.
- Selanjutnya, ikuti lengkah petunjuk selanjutnya.
Langkah tutorial cara Course Hero di atas kurang lebih persis sama dengan cara download file dari Scribd menggunakan Scribd downloader. Dalam hal ini, cara ini adalah menggunakan Course Hero download link generator.
Cek juga: Cara Download Video dari Instagram, 100% Work!
Cara Download File di Course Hero Tanpa Login dengan Ekstensi Browser
Cara unduh file atua berkas di Course Hero selanjutnya adalah menggunakan bantuan ekstensi browser. Disarankan menggunakan browser Chrome atau Opera. Cara ini benar-benar dapat dilakukan tanpa perlu login ke akun Course Hero. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Unduh ekstensi CHDL, lalu Extract filenya
- Ekstensi Chrome yang digunakan untuk mengunduh file dari Course Hero ini bernama CHDL, yang dapat di download dan digunakan secara gratis dari GitHub.
- Unduh filenya klik disini.
- Setelah download selesai, silahkan extract file zipnya.
Aktifkan Developer Mode pada browser
- Sebelum menginstall ekstensinya ke browser, pastikan mengaktifkan Developer Mode pada browser.
- Caranya, buka Menu (ikon titik tiga) di pojok kanan-atas.
- Lalu pilih opsi More Tools.
- Lalu pilih Extensions.
- Lalu aktifkan Developer Mode.
Bila kamu menggunakan browser lain (selain Chrome), misalnya pakai browser Opera, silahkan klik pada ikon Extensions. Lalu Manage Extensions, kemudian aktifkan Developer Mode di pojok kanan-atas dengna klik togglenya.
Pilih opsi Load Unpacked
- Setelah mengaktifkan opsi Developer Mode, maka akan muncul beberapa menu tambahan.
- Nah, silahkan pilih dan klik opsi Load Unpacked.
Baca juga: 3 Cara Download Video TikTok Terbaru di Android & iOS
Cari folder Min untuk menginstal ekstensi
- Kamu tinggal mencari folder yang di ekstrak pada langkah pertama tadi.
- Untuk menginstalnya, pilih folder Min.
- Lalu klik tombol Select Folder.
- Tunggu beberapa saat, sampai muncul notifikasi dengan keterangan bahwa ekstensi CHDL telah berhasil di install pada browser kamu.
Cara download file di Course Hero dengan ekstensi CHDL
- Setelah langkah instlasi ekstensi CHDL berhasil, sekarang kamu sudah bisa menggunakannya ntuk download file dari Course Hero.
- Caranya, cari dan buka file yang ingin di unduh.
- Klik kanan pada bagian body file tersebut.
- Pilih opsi CHDL, lalu Download this file.
- Tunggu proses unduh sampai selesai.
- Selesai.
Sebagai info saja, bahwa ekstensi ini tidak dapat kamu temukan pada Chrome Web Store. Satu-satunya cara untuk menemukan ekstensi tersebut adalah melalui Github.
Simak pula: Cara Cepat Download Video dari FB Lite Tanpa Ribet
Cara Download File Course Hero Secara Legal
Jika kamu pengguna aktif Course Hero, hampir pasti mengetahui bahwa penggunaan Course Hero terdapat 2 versi, yaitu versi free dan premium.
Kedua versi ini dibekadan pada jumlah poin Unlock Documents yang digunakan untuk membuka file atau dokumen tertentu yang terproteksi,. Yaa! Tidak semua file atau dokumen di Course Hero dapat di download secara gratis.
Maka dari itu, adapun dua cara sebelumnya jatuhnya akan menjadi tidak legal bilamana file yang di download adalah file/dokumen yang terproteksi.
Kita tahu bersama bahwa kebanyakan webtools downloader ini mengeeksploitasi file-file atau berkas berlabel premium, sehingga bisa didapatkan secara gratis.
Biar tidak bingung, apakah download yang kamu unduh dari Course Hero itu file bebas download atau tidak, cara mengetahuinya adalah sebagai berikut:
- Daftar di Course Hero. Daftarnya mudah, hanya dengan menghubungkan akun Gmail atau Facebook.
- Cari dan buka file yang ingin kamu inginkan.
- Scroll ke bawah, lalu klik tulisan View all pages.
- Nah, sekarang file lampiran akan muncul sebagai pop-up.
- Klik tombol Download di pojok kiri-atas untuk download file berkasnya.
Nah, nantinya file yang di download dari Course Hero dapat berupa format PDF, DOCX, Power Point, Excel dan lain sebagainya.
Selanjutnya: Cara Cetak dan Download Invoice atau Label Pengiriman Tokopedia Lewat HP Android / iOS
Akhir Kata
Bila diperhatikan secara sepintas, Course Hero ini mirip seperti Brainly.co.id dengan dukungan fitur Questions dan Answers yang bisa diisi oleh siapa saja, mulai dari pakar di komunitas tertentu, siswa-siswi, guru sekolah, Profesor dan orang-orang yang mencari dan berbagi pengetahuannya.
Bedanya, Brainly sepenuhnya dapat digunakan secara gratis. Dalam hal ini, kolom Answers di Brainly tidak terproteksi macam Course Hero. Alias bisa dibaca oleh siapapun, termasuk pengguna yang tidak login ke akun Brainly.
Demikian informasi terkait cara download file Course Hero. Dimulai dengan cara download file Course Hero dengan Coursehero downloader, pakai ekstensi browser dan unduh file atau berkas langsung dari situs Course Hero sendiri. Semoga membantu dan selamat mencoba!