Cara Ampuh Mengatasi Fingerprint Xiaomi Tidak Berfungsi atau Error

Cara Ampuh Mengatasi Fingerprint Xiaomi Tidak Berfungsi atau Error – Hampir semua produk smartphone berkelas menengah ke atas atau ke bawah sudah menerapkan fitur keamanan yang lumayan canggih. Fitur keamanan canggih itu adalah fingerprint scanner.

Kehadiran fitur ini sangat disambut baik oleh pengguna smartphone terutama di Indonesia. Dengan fitur keamanan ini, pastinya privasi yang anda miliki senantiasa terjaga lebih aman. Dari segi penggunaannya, fitur yang disematkan di setiap smartphone khususnya android sangat mudah.

Dimana ketika ingin membuka layar smartphone dan kebutuhan lain-lainnya tidak memerlukan pasword atau membuka pola  yang kadang lupa. Caranya cukup dengan meletakkan jari anda yang telah terdaftar di fitur tersebut.

Salah satu merk smartphone terkemuka di Indonesia yang mulai digandrungi penggunanya di Indonesia baik kalangan muda dan dewasa yakni Xiaomi juga telah menerapkan fitur ini untuk keamanan privasi penggunanya. Melalui tipe-tipe Xiaomi yang telah dirilis salah satunya Redmi Note 3, vendor asal Tiongkok ini yang pertama kali menggunakan fitur keamanan canggih ini.

Pada peluncuran perdana smartphone canggih ini tak terduga langsung ludes di pasaran. Sangat wajar jika tipe Xiaomi ini  yang banyak diminati para pecinta smartphone. Karena telah dilengkapi fitur keamanan yang canggih dan menariknya lagi dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau dibandingkan vendor-vendor lainnya dan sama menerapkan fitur yang sama.

Simak juga: Cara Mengatasi Fingerprint Samsung yang Tidak Berfungsi, Dijamin 100% Berhasil

Meski demikian, para pengguna Xiaomi masih banyak mengeluhkan adanya masalah yang ada di produk Xiaomi ini. Terutama pada masalah sensor fingerprint yang kerap mengalami masalah. Masalah yang sering dihadapi para pecinta smartphone ini biasanya tidak berfungsinya fitur keamanan canggih tersebut ketika akan digunakan. Selain itu ada beberapa masalah lainnya yang menyebabkan fitur fingerprints Xiaomi menjadi tidak berfungsi atau error.

Tentu bagi anda yang merasa awam akan sulit bagaimana cara mengatasinya. Maka dari itu, lewat artikel ini anda akan diberikan solusi untuk mengatasi fingerprints Xiaomi yang tidak berfungsi atau error. Satu hal yang perlu anda ketahui untuk mengatasi fingerprints Xiaomi yang error ini terjadi karena ROM MIUI yang telah terinstal tidak stabil. Maka dari itu perlu dilakukan update. Nah, untuk melakukan update-nya, maka anda perlu melakukan beberapa cara di bawah ini.

1. Reset ulang Smartphone Xiaomi Anda

Sebelum anda melakukan cara yang cukup rumit ketika memperbaiki fingerprints Xiaomi yang error, terlebih dahulu anda lakukan cara mudah yang pertama yaitu dengan melakukan factory reset.

Factory reset merupakan sebuah cara untuk mengembalikan smartphone pada pengaturan awal sesuai pengaturan pabrikan. Untuk melakukannya dilakukan dengan cara seperti berikut:

  • Buka menu setting kemudian pilih backup dan reset. Selanjutnya pastikan bahwa pada opsi backup sudah dalam kondisi ceklist.
  • Jika sudah, maka anda buka tap factory data reset > reset phone.
  • Tunggu hingga proses reset selesai.

Baca lainnya: 4 HP Xiaomi yang Paling Banyak Diminati

2. Lakukan update MIUI ke versinya yang terbaru

Fingerprints error bisa terjadi karena ROM MIUI belum diupdate. Untuk anda harus pastikan bahwa ROM MIUI di smartphone Xiaomi anda versinya yang terbaru. Untuk saat ini, Xiaomi menggunakan ROM MIUI di versi yang ke 9. Jika ketika dilihat versi yang dimiliki masih di bawahnya, maka anda harus meng-update-nya. Untuk cara update MIUI ini sangat mudah.

Pertama buka aplikasi Updater, kemudian tap tombol check for updater. Namun, jika anda tidak menemukan keterangan tidak ada update, maka anda bisa mengunduh ROM itu, dengan langkah-langkah berikut.

  • Download Global ROM sesuai dengan tipe smartphone Xiaomi yang dimiliki dan mengalami masalah.
  • Kunjungi situs Global ROM untuk mengunduh ROM yang dibutuhkan.
  • Bila sudah simpan ROM ke penyimpanan internal dan rename dengan nama update.zip.
  • Buka aplikasi updater lalu tap di icon menu yang bergambar titik tiga di sudut kanan atas kemudian pilih chose update package.
  • Cari file yang telah anda unduh, lalu pindah ke memory internal dan lakukan pembaharuan.

Tips Xiaomi: Cara Screenshot Panjang HP Xiaomi Semua Tipe, Dilengkapi Gambar!

3. Flash smartphone dengan menggunakan Global Stable pada SP Flash Tool

Bila dari dua cara di atas tetap saja tidak membuat fitur fingerprints berfungsi, maka anda bisa melakukan cara ini yaitu dengan melakukan flashing ROM. Bila smartphone Xiaomi anda memiliki garansi distributor maka pada ROM-nya kemungkinan kurang stabil.

Untuk itu, anda bisa melakukan flashing ROM Global stable dengan SP Flash Tool lewat PC. Cara ini bisa dibilang cukup rumit, sehingga memerlukan teknik khusus ketika melakukan flashing. Maka dari itu, ketika anda melakukannya harus benar-benar teliti di setiap proses instalasinya. Jika anda ragu, anda bisa meminta bantuan orang yang lebih ahli untuk memperbaiki ponsel.

indraputra
Penikmat kopi hitam, pecinta teknologi, penakluk hati istrinya. Begitu antusias mengikuti tech culture, tentang aplikasi, juga sosial media, dengan segala konstruksi dan kaidah yang melekat bersamanya.