Bocoran Huawei P40 dan Huawei P40 Pro, Spesifikasi dan Harga

Bocoran Huawei P40 dan Huawei P40 Pro, Spesifikasi dan Harga
Gambar: Huawei P40 dan Huawei P40 Pro - via 91Mobiles

Mendekati peluncurannya, bocoran spesifikasi dua smartphone dari Huawei ini semakin terungkap. Yang akan melengkapi peta persaingan hp kelas flagship di tahun 2020 ini.

Ponsel yang digadang-gadang bernama Huawei P40 dan Huawei P40 Pro ini muncul di situs 91Mobiles, dengan membawa spesifikasi yang cukup menggiurkan.

Berdasarkan bocoran yang dibagikan oleh 91Mobiles, kedua smartphone flagship keluaran Huawei ini akan dibekali dengan spesifikasi dan desain yang tidak begitu jauh berbeda.

Layar (display)

Dari sektor layar, Huawei P40 regular ini dikabarkan akan mengandalkan layar OLED berukuran layar 6,2 inci. Dengan memiliki resolusi 1080 x 2340 piksel.

Sedangkan untuk Huawei P40 Pro juga akan mengemas teknologi OLED. Namun dengan ukuran layar lebih besar yaitu 6.57 inci serta memiliki resolusi 1440 x 3040 piksel.

Baca dulu: Daftar Harga HP Huawei Terbaru 2020 dan Spesifikasi Inti

Kamera

Rumor lain juga mengungkapkan, Huawei P40 ini akan dibekali dual punch-hole untuk mengemas kamera selfienya. Dengan resolusi 32 MP dan 2 MP.

Kemudian pada bagian belakang, akan disematkan tiga kamera yang dikabarkan memiliki resolusi 48 MP + 16 MP dan 8 MP.

Penggunaan modul punch-hole ini juga disematkan pada Huawei P40 Pro. Dengan resolusi kamera selfie yang sama yaitu 32 MP dan 2 MP.

Sementara pada bagian belakangnya, Huawei P40 Pro justru menawarkan resolusi kamera yang lebih besar. Hadir dengan empat kamera yang masing-masing memiliki resolusi 64 MP + 20 MP + 12 MP + 2 MP.

Dapur Pacu

Selanjutnya pada sektor dapur pacu, kemungkinan untuk Huawei P40 regular ini akan menggunakan chipset HiSilicon Kirin 990. Chipset tersebut dikabarkan akan dipadukan dengan RAM 6 GB dan storage 128 GB yang bisa diperluas hingga 256 GB.

Untuk Huawei P40 Pro juga disebutkan akan dibekali chipset HiSilicon Kirin 990. Namun yang menjadi pembeda adalah chipset ini sudah didukung dengan konektivitas jaringan 5G dan ini berbeda dengan varian regular.

Selain itu chipset dari Huawei P40 Pro ini dirumorkan, akan dikombinasikan dengan RAM 8 GB dan storage 128 GB yang sudah support microSD hingga 256 GB.

Baterai

Perbedaan yang juga cukup mencolok juga terdapat pada kapasitas daya baterai yang diusung oleh kedua ponsel Huawei ini. Untuk Huawei P40, akan mengemas baterai 3.700 mAh.

Sementara untuk Huawei P40 Pro, dikabarkan akan ditopang oleh daya baterai 5.500 mAh.

Prediksi Harga

Dilansir dari Trustedreviews, terlihat Harga kedua smartphone flagship keluaran Huawei ini, akan dibandrol dengan harga yang cukup murah dari iPhone 11 dan Samsung Galaxy Note 10.

Untuk Huawei P40 regular, dikabarkan akan dibandrol dengan harga 600 poundsterling atau sekitar Rp. 10,8 jutaan.

Sedangkan untuk Huawei P40 Pro dirumorkan akan dijual dengan harga 800 poundsterling atau setara dengan Rp. 14,46 jutaan.

Huawei P40 dan Huawei P40 Pro, Spesifikasi dan Harga

Penutup

Meskipun belum memberikan informasi resmi mengenai spesifikasi secara detail yang diusung oleh kedua ponsel ini, namun CEO Huawei Richard Yu telah mengungkapkan bahwa Huawei P40, Huawei P40 Pro akan meluncur di Paris, Prancis, pada akhir Maret 2020. So kita tunggu saja kabar selanjutnya.

NEXT: Huwei Nova 6 5G Harga dan Spesifikasi Lengkap

Source: 91Moblies

Febriyani
I love to eat bakso, write, read about new things. Always abreast with the latest news on smartphones and various tech products.