Academia Downloader

Academia Downloader: 3 Cara Download File di Academia Edu Gratis

Berikut ini cara download file di Academia.edu gratis atau Academia Downloader yang kamu bisa lakukan dari hp Android, iPhone, dan juga dari laptop atau PC/komputer.

Cara download di Academia ini dapat dilakukan dengan Academia downloader generator, Academia downloader online dan download file dari Academi dengan login atau menggunakan akun pribadi.

Apa itu Academia.edu? Academia merupakan situs asal Amerika, yang juga sebuah platform khusus para akademisi.

Sebuah situs yang dibuat oleh Richard Price pada September 2008, yang dapat digunakan untuk berbagi berbagai macam tulisan. Mulai dari makalah, penelitian ilmiah, buku non-fiksi dan lain sebagainya.

Jika kamu punya kendala untuk mendapatkan tulisa, buku, majalah, makalah, hasil penelitian atau bacaan lainnya di Academia.edu, kamu tinggal gunakan cara berikut ini untuk mendapatkannya.

Nah, mumpung kamu lagi penasaran. Berikut ini Suatekno jabarkan cara mudah download file di Academia.edu tanpa login dan tanpa harus install aplikasi tambahan.

Cara Download File di Academia Gratis Tanpa Login

Pada dasarnya, agar kamu bisa bebas mendownload berbagai berkas berupa dokumen atau tulisan di Academia, kamu harus punya akun untuk login. Untuk membuat akun di Academia ini sebetulnya gratis, tanpa dipungut biaya sepeserpun.

Namun demikian, bagi kamu yang tidak mau repot-repot bikin akun hanya utnuk sekadar download salah satu dokumen di Academia, kamu bisa lakukan cara download di Academia dengan bantuan webtools bernama DocDownload. Adapun webtools DocDownload ini akan mengkonversi file publikasi di Academia, menjadi file PDF.

Adapun cara download di Academia tanpa login, menggunakan Academia Downloader atau DocDownload silahkan simak langkah-langkahnya sebagai berikut:

Cari publikasi file/dokumen di Academia

  • Silahkan kunjungi situs Academia.edu melalui browser di perangkat smartphone Android/iPhone kamu. Atau bisa juga lewat PC/komputer.
  • Cari file atau dokumen yang ingin kamu download.

Copy link file

  • Buka yang ingin kamu download dari Academia tersebut.
  • Lalu copy link dari file itu.
Cara Download File di Academia Edu Gratis

Buka website DocDownloader, pilih Academia Downloader

  • Langkah selanjutnya silahkan kunjungi situs/website DocDownloader.com.
  • Lalu pilih tab Academia Downloader.

Paste link pada kolom, tekan tombol Get Link

  • Kemudian paste link file dari Academia tadi pada kolom yang tersedia.
  • Tahap berikutnya kamu tekan tombol Get Link di bawah kolom tadi.
Cara Download File di Academia Edu Gratis

Jangan lewatkan: 2 Cara Download File Dokumen di Course Hero Tanpa Login

Pilih centang kotak I’m not a robot

  • Kamu akan diarahkan ke tampilan selanjutnya.
  • Setelah menunggu beberapa saat silahkan centang pada kotak I’m not a robot atua Saya bukan robot.
  • Ikuti petunjuk sesuai gambar yang tampil untuk memverifikasi bahwa kamu bukan robot.
Cara Download File di Academia Edu Gratis

Tekan tombol Download PDF

  • Setelah itu tekan tombol Download PDF untuk melanjutkan.
  • Tunggu beberapa saat sampai proses selesai loading.
Cara Download File di Academia Edu Gratis

Pilih file PDF yang ingin di download

Kemudian silahkan pilih jenis file yang ingin kamu download pada opsi-opsi tombol yang diberikan.

Yaiut dengan mengklik salah satu tombol berikut:

  • Download as PDF
  • Download Original PDF
  • Download as DOCX
  • Download as PPTX
Cara Download File di Academia Edu Gratis

Sekarang, file Academia yang kamu inginkan harusnya sedang di download.

Silahkan tunggu beberapa saat sampai berkas atau publikasi selesai di download. Lihat hasil download di menu Download (untuk pengguna smartphone Android & iPhone), atau di folder Document (untuk pengguna laptop/pc).

Baca juga: Cara Download File Scribd Gratis Tanpa Login/Daftar & Bayar


Cara Download File Academia Lewat Academia Downloader Generator

Cara download di Academi dengan website Academia downloader online atau generator juga dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut ini:

  1. Pastikan kamu sudah copy link dari file yang ingin kamu download dari Academia.edu.
  2. Lalu buka website acdownloader.com, salah satu situs Academi downloader online generator yang juga banyak digunakan.
  3. Paste link file Academia tadi pada kolom yang tersedia.
  4. Tekan pada tombol Get Link untuk melanjutkan proses.Cara Download File di Academia Edu Gratis
  5. Selanjutkan akan tampil file dokumen Academia sesuai link yang kamu paste tadi.
  6. Jika loadingnya sudah beres, silahkan tekan/klik tombol Download.Cara Download File di Academia Edu Gratis

Selanjutnya kamu tingga menunggu sampai proses download selesai. Waktu download akan tergantung pada size file dan jaringan internet kamu.

Jika ingin download file Academia lainnya, silahkan lakukan cara yang sama. Kamu bisa download berbagai file dokumen di Academia melalui academia downloader generator atau downloader online seperti itu gratis tanpa harus login atau membuat akun terlebih dahulu.

Cek juga: Cara Download Buku di Issuu via Hp Android & iPhone Gratis 100%


Cara Download File di Academia pakai Login

Jika kamu punya akun di Academia, lebih-lebih itu akun premium, maka kamu tidak perlu menggunakan kedua cara di atas.

Silahkan login terlebih dahulu untuk mengakses dan download file Academi.edu yang kamu inginkan.

Simak berikut langkah-langkahnya:

  1. Silahkan buka website academia.edu menggunakan browser di hp atau komputer/laptop kamu.
  2. Login ke website Academia.
  3. Jika kamu belum punya akun, kamu bisa Sign up dengan akun Google atau Facebook.
  4. Cari file dokumen yang ingin kamu download.
  5. Buka file dokumen tersebut, lau temukan tombol Download PDF.Cara Download File di Academia Edu Gratis
  6. Tunggu proses download hingga selesai.

Harusnya kamu melakukan cara ini untuk mendownload file dokumen dari Academia.edu. Sebab hal ini akan sangat bermanfaat untuk penulis atau pembuat karya dan situs Academia itu sendiri.

Penulis yang kamu download hasil karyanya itu akan mengetahui seberapa banyak orang-orang di internet yang menyukai tulisannya secara terukur. Bagi pihak Academia ini akan menambah kolektifitas data mereka dalam memperbaiki layanan. Dan bagi kamu, tentu akan mendapat rekomendasi ulasan atau dokumen serupa dari penulis lainnya di masa akan datang.

Baca lainnya: Cara Mengaktifkan WiFi dan Data Seluler Bersamaan

Alternatif Website Download File Academia Downloader Generator Online

Jika kamu merasa website Academia downloader generator online di atas tidak bekerja dengan baik, berikut alternatif website download academia free serupa yang kamu bisa gunakan:

  1. https://docsdownloader.com/academia-downloader
  2. https://www.scrdownloader.com/
  3. https://pdfmyurl.com/
  4. https://yumpudownload.com/

Jangan lewatkan: 10+ Website Cek Plagiarisme Online Terbaru, GRATIS!

Academia.edu Bayar atau Tidak?

Sejak awal 2016 silam, pengguna telah melaporkan bahwa beberapa pengguna aktif Academia.edu mendapati email untuk membayar atas setiap karyanya agar dapati direkomendasikan oleh editor situs tersebut. Tujuannya untuk mendatangkan lebih banyak impresi pada karya-karya yang mereka upload ke Academia.

Tidak sampai disitu, Academia.edu juga mulai menggunakan Vendor lock-in. Dengan fitur ini, meskipun karya-karya disana dapat dibaca oleh secara gratis bukan pengguna yang memiliki akun, namun untuk melanjutkan bacaan, pengguna harus login atau membuat akun bagi yang belum punya.

Pengguna yang sudah terdaftar, pun harus berlangganan mulai dari $100 per tahun atau $10 per bulan untuk menggunakan pencarian dan beberapa fitur lanjutan di situs Academia.

Academia.edu mengakui bahwa fitur premium ini dilakukan guna mencakup analitik data pada pekerjaan dan peringkat profesional pengguna.

Jadi, bagi yang bertanya apakah Academia bayar atau tidak? Bisa iya bisa tidak. Pada saat-saat tertentu kamu perlu membayar (seperti yang sudah disebutkan sebelumnya) untuk melanjutkan bacaan pada karya-karya tertentu. Meski demikian, Academia juga masih berbaik hati dengan menyediakan berbagai bacaan/karya yang tak sedikit untuk dapat dibaca secara gratis.

Selanjutnya: 10+ Aplikasi Belajar Bahasa Inggris Terbaik Paling Banyak Digunakan

Akhir Kata

Perlu dicatat, bahwa kami tidak bertanggungjawab apabila terdapat masalah hukum atas berkas yang kamu download di Academia menggunakan cara-cara di atas.

Demikian tips dan tutorial tentang cara download file Academia.edu tanpa login dan tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Jika berkasnya mengandung unsur copyright, harusnya kamu tidak ‘mengambil paksa’ berkas tersebut dengan cara ini.

Redaksi - Suatekno.id
Spesialis tutorial smartphone dan aplikasi yang paling sering digunakan oleh khalayak ramai, terutama hp dan aplikasi Android. Mulai dari masalah HP, masalah aplikasi, tips dan trik, game mobile, gadget dan internet.