Tips WhatsApp kali ini tentang cara update aplikasi WA ke versi terbaru agar bisa menggunakan fitur baru WhatsApp. WhatsApp merupakan aplikasi messenger atau chatting yang paling populer dan yang paling banyak digunakan.
Hampir untuk segala kepentingan menggunakan aplikasi ini sebagai sarana untuk berkomunikasi, misalnya seperti membuat grup arisan, grup kerja, grup alumni dan masih banyak lainnya.
Salah satu keunggulan WhatsApp adalah berupa aplikasi yang ringan dan bahkan kompatibel untuk segala versi Android maupun iOS. Oleh karena itu, demi memberikan kepuasan kepada pengguna setia, developer WhatsApp terus mengembangkan pembaruan aplikasi WhatsApp.
Bahkan fitur terbaru aplikasi WhatsApp ini sudah menyematkan fitur stiker yang akan membuat pengalaman chatting di WA lebih seru lagi. Untuk menikmati fitur-fitur terbaru dari WhatsApp, Anda perlu melakukan update aplikasi ke versi terbaru. Memperbarui aplikasi WA ke versi terbaru dapat memaksimalkan kinerja WhatsApp sekaligus menikmati fitur-fitur terbaru.
Anda juga ingin melakukan update aplikasi WhatsApp ke versi teranyar? Sebenarnya untuk mengupdate WhatsApp ke versi terbaru sangatlah mudah, yakni melalui Google Play Store dan masuk ke opsi WhatsApp Messenger App. Namun nyatanya masih banyak yang belum mengetahui bagaimana cara mudah untuk update WhatsApp ke versi terbaru.
Sehingga dalam kesempatan kali ini Kami akan memberikan ulasan cara melakukan update WA mudah dengan beberapa langkah. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda ikuti untuk melakukan update aplikasi WhatsApp:
Update versi wa terbaru melalui Google Play Store
Daftar Isi
Untuk pengguna Android, Anda bisa melakukan update WA langsung melalui Google Play Store. Berikut caranya:
Buka Play Store, Cari WhatsApp Messenger
- Masuk ke Google Play Store di ponsel Android Anda.
- Setelah itu ketikkan pada kolom pencaran “WhatsApp Messenger”, kemudian cari.
Ketuk tombol “Update”
- Jika sudah masuk ke opsi WhatsApp seperti yang terlihat di gambar berikut, pilih “Update”
Menunggu proses update
- Tunggu beberapa saat hingga proses update atau memperbarui selesai dilakukan.
- Pastikan kamu berada pada jaringan internet yang stabil. Agar proses update tidak terganggu.
Simak juga: Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Melalui Aplikasi WhatsApp
Melalui Situs WhatsApp Web
Selain melalui Google Play Store, Anda juga bisa melakukan update melalui situs WhatsApp Web. Berikut caranya:
1. Silahkan Anda masuk ke halaman website WhatsApp di URL https://www.whatsapp.com/android/.
2. Kemudian akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini. Klik pada ops “Download” atau “Unduh”
3. Tunggu hingga proses pengunduhan selesai. Aplikasi WhatsApp yang terinstal di ponsel Android Anda akan secara otomatis sudah diperbarui
Baca juga: Cara Menyadap WhatsApp Tanpa Aplikasi
Cara Update WA Melalui Menu Settings
1. Masuk ke aplikasi WhatsApp di ponsel Anda.
2. Masuk ke menu settings atau pengaturan.
3. Pilih Pembaruan Whatsapp, lalu tekan update
4. Selesai.
Selanjutnya: Cara Mematikan Background App Refresh di Android dan iOS untuk Menghemat Kuota Internet & Penggunaan Baterai
Akhir Kata
Nah, demikian itu tips aplikasi Android tentang 3 cara mudah untuk melakukan update pada aplikasi WhatsApp Messenger. Mudah sekali bukan? Semoga bermanfaat.