Setting Terbaik Mobile Legends untuk Turnamen MOBA Analog

Setting Mobile Legends untuk Turnamen

Inilah persiapan yang dilakukan saat mengikuti turnamen MOBA Analog untuk Mobile Legends. Mobile Legends merupakan game MOBA yang akhir-akhir ini sedang booming di berbagai negara, tak terkecuali di Indonesia. Game MOBA terpopuler ini digemari oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Tak heran jika kompetisi Mobile Legends menjadi salah satu yang ditunggu pada turnamen MOBA analog. Untuk mendukung kesuksesan kamu saat bertanding, inilah yang wajib disiapkan di turnamen MOBA analog. Yuk, simak selengkapnya.

Settingan Control Mobile Legends

Persiapan yang matang tentunya akan menjadi salah satu faktor pendukung yang kuat dalam memenangkan suatu kompetisi. Dengan melakukan persiapan, pemain akan dapat meramalkan segala kondisi buruk yang akan terjadi sehingga dapat meminimalisirnya. Nah, salah satu persiapan dasar yang harus dilakukan sebelum melakukan kompetisi Mobile Lengends yaitu dengan melakukan pengaturan (settingan) control.

Setting control sangat diperlukan agar pemain dapat membidik target dengan tepat sehingga bisa mengalahkan musuh dan turret untuk memenangkan pertandingan. Setting control pada Mobile Legends terdiri atas beberapa pengaturan yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan. Adpaun settingan control pada permainan Mobile Legends yaitu:

1. Free Aim dan Last Hit Attack

Setting Terbaik Mobile Legends untuk Turnamen MOBA Analog

Pengaturan ini berfungsi untuk memunculkan tombol khusus yang berfungsi untuk menyerang turret dan minion atau monster hutan lainnya. Jika sudah melakukan pengaturan ini maka akan muncul dua tombol pada layar permainan dimana tombol atas berfungsi untuk memukul turret dan tombol bawah berfungsi untuk memukul minion. Nah, pengaturan ini akan sangat membantu pemain dalam mencegah terjadinya kesalahan target pada serangan terakhir.

2. Target Closest First (Target Terdekat)

Setting Terbaik Mobile Legends untuk Turnamen MOBA Analog

Pengturan ini berkaitan dengan pemilihan target yang akan diserang lebih dahulu. Jika berada dalam kompetsisi biasanya pemain akan menggunakan karakter yang cepat sehingga setting Target Closest First merupakan pilihan setting control yang paling tepat. Dengan menggunakan pengaturan tersebut, maka hero akan lebih mudah menghancurkan musuh yang berada di dekatnya dala waktu yang singkat.

3. Hero Lock Mode

Setting Terbaik Mobile Legends untuk Turnamen MOBA Analog

Hero Lock Mode merupakan pengaturan advance pada permainan Mobile Legends. Dengan mengaktifkan pengaturan tersebut, maka pemain akan mendapatkan ikon tambahan pada layar permainannya yang menunjukkan keberadaan hero musuh di sekitar kamu. Dengan menekan ikon tersebut, maka hero musuh akan terkunci sehingga semua serangan yang dilakukan akan terarah ke mereka.

Selain settingan control Mobile Legends, persiapan lainnya yang juga tidak boleh dilewatkan yaitu membawa modem dengan koneksi yang lancar dan stabil. Karena Mobile Legends merupakan bermainan online, maka akan sangat terganggu jika koneksi internet dala keadaan yang buruk.

Jika sewaktu-waktu saat bermain game ini tiba-tiba close sendiri (forced closed), selesaikan masalah tersebut dengan cara berikut ini:

Baca: 8 Cara Ampuh Mengatasi Game Android Close Tiba-tiba atau Keluar Sendiri

Nah, itulah tadi informasi seputar pengaturan tambahan yang perlu disiapkan saat mengikuti turnamen MOBA analog. Ingat, kesuksesan ada karena persiapan yang matang. Semoga beruntung.

Redaksi - Suatekno.id
Spesialis tutorial smartphone dan aplikasi yang paling sering digunakan oleh khalayak ramai, terutama hp dan aplikasi Android. Mulai dari masalah HP, masalah aplikasi, tips dan trik, game mobile, gadget dan internet.