Perbedaan Layar Smartphone: qHD, HD, Full HD, Quad HD, dan Ultra HD Smartphone

Perbedaan Resolusi/Ukuran Layar qHD, HD, Full HD, Quad HD, dan Ultra HD di Smartphone – Perkembangan produk smartphone di Indonesia bisa dibilang sangat pesat. Ini dibuktikan dari larisnya produk-produk smartphone keluaran terbaru. Bisa dipastikan setiap tahunnya selalu ada perangkat ponsel pintar terbaru dengan fitur-fitur yang semakin canggih. Jika berbicara tentang ponsel smartphone selalu identik dengan layar sentuh dan lebar. Memang hampir 95% ponsel smartphone saat ini sudah dibekali dengan touchscreen.

Resolusi layar merupakan salah satu bentuk kecanggihan dari sebuah produk smartphone. Mulai dari ukuran layar yang masih kecil hingga sudah banyak yang berukuran besar seperti yang terdapat pada tablet. Ada beberapa resolusi layar yang umum ditemukan pada perangkat smartphone, baik untuk Android maupun iOS. Beberapa resolusi layar tersebut diantaranya qHD, HD, Full HD, QuadHD dan Ultra HD. Apa perbedaan qHD, HD, Full HD, QuadHD dan Ultra HD smartphone? Yuk cari tahu apa bedanya resolusi-resolusi tersebut.

Perbedaan Resolusi Layar Ponsel: qHD, HD, Full HD, QuadHD dan Ultra HD

Resolusi Layar qHD

Resolusi layar ini adalah yang paling kecil dibandingkan yang lain dan dulunya menjadi resolusi pada ponsel-ponsel smartphone keluaran pertama. Huruf “q” pada qHD diartikan sebagai quarter yang berarti seperempat dari resolusi Full HD yakni 960 x 540 piksel dengan rasio 16 : 9.

Resolusi Layar HD

Resolusi layar HD atau High Definition ini lebih besar daripada qHD yakni 1280 x 720 dengan rasio 16 : 9. Resolusi ini sudah setara dengan 720p pada kualitas film.

Resolusi Layar Full HD

Full HD menjadi resolusi layar yang paling sering digunakan untuk smartphone atau gadget karena dianggap yang paling ideal. Memiliki ukuran 1920 x 1080 dengan ukuran layar 5 sampai 5,5 inch.

Resolusi Layar Quad HD

Quad HD berarti ukuran resolusi dari layar ini memiliki total piksel 4 kali lebih banyak dari jumlah resolusi pada layar HD yakni 2560 x 1440 piksel dengan rasio 16:9. Quad HD juga sering disebut layar 2K.

Simak juga: 5 HP Android Terbaik Tanpa Bezel

Resolusi Layar Ultra HD

Ultra HD menjadi ukuran layar yang paling besar yakni 3840 x 2160 piksel. Ukuran ini juga sering disebut ukuran layar 4K karena memang 2 kali lebih besar dibandingkan ukuran Quad HD. Biasanya ukuran layar ini ditemukan pada perangkat tablet keluaran terbaru dengan fitur grafis yang sudah canggih.

Untuk lebih jelasnya secara ilustrasi, kalian bisa melihat gambar dibawah ini untuk perbedaan qHD, HD, Full HD, QuadHD dan Ultra HD.

Perbedaan Layar Smartphone

Simak juga: Apa Itu Hp Batam? Bagaimana Cara Mengenalinya?

Jadi itulah perbedaan qHD, HD, Full HD, QuadHD dan Ultra HD smartphone. Semakin tinggi ukuran pikselnya, maka tampilan grafisnya akan semakin bagus dan jelas. Salah satu produk smartphone dengan kualitas resolusi yang tidak perlu dibantah lagi adalah produk-produk dari Sony.

Source thumbnail: https://www.androidpit.com

indraputra
Penikmat kopi hitam, pecinta teknologi, penakluk hati istrinya. Begitu antusias mengikuti tech culture, tentang aplikasi, juga sosial media, dengan segala konstruksi dan kaidah yang melekat bersamanya.