Inilah yang Harus Diperhatikan Jika Ingin Beli iPhone – Bagi Anda yang menginginkan sebuah smartphone yang berbeda dari yang sedang booming saat ini yaitu android, pasti mata Anda akan tertuju pada smartphone iPhone. Selain karena iPhone memiliki jaminan spesifikasi yang mumpuni, memiliki iPhone bisa menaikan gengsi Anda sebagai pemakainya.
Sudah tidak dapat dipungkiri, jika Apple sebagai provider dari iPhone, mampu untuk mengangkat nama brand-nya sebagai smartphone mewah. Namun, semakin melambungnya nama iPhone di tengah pasar smartphone, banyak produsen nakal yang juga membuat duplikat atau replika dari smartphone ini.
Bahkan, ada juga penjual nakal yang menjual iPhone asli, namun seluruh komponen yang membentuk smartphone tersebut menjadi berkualitas sudah banyak diganti isi di dalamnya. Anda yang sedang menimbang-nimbang untuk membeli IPhone, tentu harus sangat berhati-hati dalam memilihnya.
Berikut ini, ada tips-tips bagi Anda yang ingin membeli iPhone yang berkualitas.
1. Membeli di Distributor Resmi
Daftar Isi
Memang, di Indonesia belum terdapat Apple Store resmi tempat Anda bisa membeli iPhone original seperti yang terdapat di negara-negara tetangga. Namun Anda jangan langsung pesimis jika tidak akan menemukan iPhone asli dengan pelayanan yang sama ketika membeli di Apple Store. Banyak toko resmi yang direkomendasikan Apple bagi Anda yang ingin membeli iPhone di Indonesia.
Kenapa harus membeli di toko resmi distribusi Apple? Tentu saja untuk menghilangkan kekhawatiran Anda untuk tidak salah pilih dalam membelinya. Karena di toko resmi, selain Anda mendapatkan iPhone asli, keaslian dari smartphone ini pun dapat dipertanggung jawabkan.
Baca dulu: Hindari 5 Hal Ini dalam Membeli Smartphone Baru
Untuk menentukan bahwa toko tersebut benar-benar telah bekerjasama dengan apple dalam hal pendistribusiannya, hal itu juga tidak terlalu sulit. Anda tinggal mendatangi web resmi Apple untuk Indonesia atau di https://www.apple.com/id/buy/ , kemudian isikan nama daerah tempat Anda akan membeli IPhone. Akan keluar nama-nama toko yang direkomendasikan oleh Apple sebagai tempat penjualan resmi produk mereka.
2. Cek Semua Kondisi Box dan Iphone
Ketika Anda membeli iPhone tapi tidak di toko resmi yang telah ditunjuk oleh Apple, misal karena keterbatasan memang tidak adanya toko resmi di daerah Anda, melakukan pengeceka secara mendalam terhadap barang yang ingin Anda beli, sangat perlu.
Perhatikan kotak iPhone tersebut, apakah masih bersegel atau tidak. Kemudian lihat kelengkapan aksesoris di dalamnya. Pastikan bahwa tidak ada yang kurang satupun sesuai dengan kelengkapan yang diberikan oleh pihak Apple resmi.
Simak dulu: 7 Hal Ini Sebaiknya Dilakukan Jika Membeli Smartphone Baru
3. Cek IMEI iPhone
Langkah ketiga untuk mengetahui bahwa iPhone yang ingin Anda beli adalah berkualitas dan memang barang original, setelah Anda memerika kesegelan box iPhone kemudia box sudah dibuka, coba cek nomor IMEI yang terdapat pada iPhone.
Periksalah nomor IMEI iPhone di situs resmi iPhone dengan memasukan kode IMEI. Tunggu beberapa saat hingga layar akan menunjukan hasil pemeriksaan. Jika nomor IMEI itu asli, maka situs tersebut akan memberitahu bahwa nomor IMEI tersebut terdafatar.
Namun, jika tidak ada keterangan atau nomor IMEI tersebut tidak terdaftar, lebih Anda mengurungkan niat Anda untui membeli iPhone tersebut. Karena sudah pasti iPhone tersebut meragukan keasliannya. Anda lebih baik meminta iPhone yang lain, jika tidak enak hati untuk meninggalkan toko tersebut.
4. Cek Garansi
Setiap barang elektronik terutama smartphone, akan terdapat kartu garansi sebagai pelengkap dari pembelian. Kartu garansi ini tentu saja sebagai jaminan pembelian, jika saja sewaktu-waktu terjadi kerusakan yang bukan penyebabnya dari Anda melainkan karena kesalahan pabrik. Kartu garansi ini akan membantu Anda memperbaiki kerusakan tanpa Anda harus mengeluarkan uang sama sekali.
Periksalah kartu garansi yang terdapat di dalam box untuk mengetahui keaslian dari iPhone tersebut. Kunjungi situs resmi Apple untuk melakukan pengecekan. Jika iPhone yanb Anda beli memang masih baru, maka tanggal garansi akan sesuai dengan hari Anda membeli smartphone itu. Waktu garansi pun akan menyesuaikan masa habisnya dengan tanggal pembelian.
Jangan lewatkan: 5 Tips Membeli Smartphone Android China
5. Perhatikan Kode Negara iPhone
Biasanya, setiap pembelian iPhone akan terdapat kode negara dari mana smartphone itu berasal. Anda benar-benar harus memperhatikan hal ini, karena percuma jika Anda membeli iPhone namun ketika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, Anda tidak dapat mengklaim garansinya.
Untuk iPhone dengan kode negara lain, garansi hanya bisa diklaim jika Anda pergi ke negara tersebut. Anda tidak akan mungkin bisa melakukan klaim garansi di Indonesia. Sehingga jika terjadi kerusakan, Anda tetap harus membayar setiap perbaikannya meskipun kartu garansi Anda masih berlaku.
Berikut ini adalah kode negara untuk hp iPhone agar Anda dapat mengetahui dibuat atau dirakit di negara mana iPhone yang ingin Anda beli tersebut.
KODE | NEGARA |
AB | Mesir, Yordania, Arab Saudi, Uni Emirat Arab |
B | Irlandia, Inggris, Juga digunakan untuk replacement |
BR | Brazil (Dirakit di Brazil) |
BZ | Brazil (Dirakit di Cina) |
C | Kanada |
CH | Cina |
CZ | Republik Ceko |
D | Jerman |
DN | Austria, Jerman, Belanda |
E | Meksiko |
EE | Estonia |
FB | Perancis, Luksemburg |
FD | Austria, liechtensein, Swiss |
GR | Yunani |
HN | India |
ID atau SA | Indonesia |
IP | Italia |
HB | Israel |
J | Jepang |
KN | Norwegia |
KS | Finlandia, Swedia |
LA | Kolombia, Ekuador, El Savador, Guatemala, Honduras, Peru |
LE | Argentina |
LL | Amerika Serikat |
LZ | Chili, Paraguay, Uruguay |
MG | Hongaria |
NF | Belgia, Perancis, Luksemburg |
PL | Polandia |
PO | Portugal |
PP | Philiphine |
RO | Rumania |
RS | Rusia |
SL | Slovakia |
SO | Afrika Selatan |
T | Italia |
TA | Taiwan |
TU | Turki |
X | Australia, Selandia Baru |
Y | Spanyol |
ZA | Singapura |
ZP | Hong Kong, Macau |
Untuk mengetahui kode di atas Anda bisa melihatnya pada bagian Setting -> general -> about -> lalu lihat bada bagian model disitu terdapat beberapa kode namun untuk mengetahui kode negara anda cukup melihat hurup terakhir sebelum /A.
Demikian tips membeli iPhone yang berkualitas dan keasliannya bisa Anda jamin. Semoga hal ini bisa bermanfaat untuk Anda.
Sumber foto: cnet.com